Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli 22, 2012

Alhamdulillah, Segala Puji bagi Allah

Alhamdulillah. Segala puji bagi Allah. Perjuanganku setahun terakhir ini menghasilkan sebuah kenyataan yang luar biasa. Les 2 hari seminggu di Ganesha Operation (sengaja lengkap nulis nama bimbelnya biar SEO :D), ditambah 1 bulan penuh sebelum ujian tulis SNMPTN, ternyata membuahkan hasil yang Alhamdulillah memuaskan. Sebelum ujian tulis SNMPTN, aku sudah banyak mengikuti tes-tes ujian masuk perguruan tinggi kedinasan. Pertama sekali, aku ikut seleksi masuk salah satu Sekolah Tinggi Teknologi di Yogyakarta . Pada seleksi ini, aku menaruh pilihan Teknik Informatika di pilihan pertama dan Teknik Penerbangan di pilihan kedua. Alhamdulillah, tanpa diduga-duga, aku lulus di pilihan pertama. Aku lulus dengan 2 orang temanku satu sekolah. Di pengumuman kelulusan, bagi peserta yang lulus seleksi, diwajibkan membayar uang pangkal yang besarnya jutaan rupiah dalam waktu 2 minggu (kalo gak salah). Nah, di sinilah letak kegalauan itu. Uang segitu banyak harus dibayarkan dalam waktu yang bagi